Ini Dia Beberapa Keunggulan dari Hijab Pashmina yang Harus Diketahui



Ini Dia Beberapa Keunggulan dari Hijab Pashmina yang Harus Diketahui

 
from Google
Awalnya saya tidak terbiasa dengan jilbab berbetuk persegi panjang. Banyak jilbab yang bisa dipilih dan disesuaikan dengan kebutuhan dan selera, salah satunya adalah Hijab Pasmina. Jilbab yang memiliki bentuk persegi panjang ini memiliki variasi yang berbeda misalnya dilihat dari bahan yang dipergunakan. Beberapa bahan yang dipergunakan untuk membuat jilbab yang banyak ditemui di toko online adalah dari kaos/rayon, katun, chiffon, wolfish ataupun bahan yang lainnya dengan motif yang beragam. Dan sekarang sudah banyak kita temukan Pasmina ukuran 200 x 100 cm. atau yang lebih dari itu ukurannya.


Terdapat beberapa keunggulan dari jilbab pashmina yang harus Anda ketahui. Pertama adalah mudah untuk dikreasikan. Jika dibandingkan dengan jilbab yang berbentuk segi empat, jilbab ini bisa lebih mudah untuk dikreasikan sesuai dengan keinginan dan kebutuhan Anda. Misalnya akan dipergunakan untuk ke pesta. Walaupun biasanya membutuhkan jarum pentul yang jumlahnya cukup banyak namun hasil kreasi dari jilbab tersebut bisa sesuai dengan yang Anda inginkan.

Kedua adalah memiliki banyak jenis bahan dan motif. Sama seperti jilbab segi empat yang juga banyak ditemukan di pasaran seperti di situs jual beli online terpercaya, jilbab pashmina juga terbuat dari beragam jenis bahan dan juga motif namun ada juga yang polos. Kualitas dari bahan yang digunakan untuk membuat jilbab serta ukuran jilbab tersebut akan mempengaruhi harga dari hijab yang dijual tidak hanya di toko seperti swalayan namun juga di toko online. Karena banyaknya variasi bahan dan juga motif, Anda bisa menyesuaikan jilbab yang akan Anda pilih sesuai dengan kebutuhan Anda.
 
from google
Ketiga adalah membuat wajah tidak terlihat terlalu bulat. Efek atau kesan yang ditimbulkan saat menggunakan hijab pashmina tergantung dari model hijab yang Anda pergunakan. Karena jilbab pashmina jika dipergunakan akan menekan atau menutupi bagian kanan dan kiri wajah sehingga menyebabkan wajah terlihat dari penggunanya, ditambah bagian atas yang terlihat tertarik ke belakang membuat bagian dahi terlihat lebih banyak dan membuat wajah terlihat lebih panjang atau oval dan tidak terlalu bulat.

Keempat adalah bisa dipergunakan juga sebagai pengganti syal. Jilbab pashmina memiliki ukuran yang berbeda-beda dan bahkan beberapa diantaranya memiliki lebar atau panjang yang tidak berbeda jauh dengan ukuran scraf yang biasanya dikenakan saat udara dingin. Pada kondisi tertentu, misalnya saat di gunung dan Anda lupa untuk membawa scraf yang bisa dipergunakan untuk menutup atau melindungi leher dari udara dingin, Anda bisa menggunakannya sebagai scraf sementara. Bahkan tidak jarang ada yang menggunakan jenis pashmina yang memiliki bahan yang sangat tips sehingga terlihat transparan untuk pengganti belt ataupun untuk penutup hidung dan mulut saat berkendara.

Kelima adalah nyaman untuk digunakan. Nyaman tidaknya jilbab pashmina yang dipergunakan tersebut tergantung dari jenis bahan yang dipergunakan serta model yang Anda kenakan. Tips fashion wanita supaya jilbab selalu nyaman digunakan dalam waktu lama, Anda bisa menggunakan jenis jilbab yang terbuat dari bahan katun karena katun bisa menyerap keringat dengan baik sehingga cocok digunakan saat Anda banyak beraktivitas.

Keenam adalah cepat untuk dipergunakan. Jika dibandingkan dengan jilbab bergo atau segi empat, jilbab pashmina memang lebih ribet untuk digunakan karena kadang tidak rapi dan menutup bagian depan tubuh. Akan tetapi, untuk kondisi mendesak, Anda bisa menggunakan hijab pashmina dengan lebih cepat dan hanya butuh 1 jarum pentul. Penggunaan hijab model ini biasa kita temukan pada muslimah-muslimah Afrika Utara semisal Maroko, Tunisia dan sekitarnya.

Tidak ada komentar

Terima kasih untuk kunjungannya. Semoga bermanfaat. Harap meninggalkan komentar yang positif ya. Kata-kata yang baik menjadi ladang sedekah untuk kita semua.