Berteman Karena Allah

 


Kalau bicara tentang hubungan antar teman sejujurnya saya ga berharap banyak. Tetapi kalau diniatkan teman sampai ke surga masya Allah saya percaya ini. Karena berteman kalau ga diniati karena Allah dapatnya cuma capeknya aja. Lelah Hayati Bang, halagh.


tetapi ini memang beneran. segala sesuatu jika tidak diniati karena Allah hanya bikin lelah. Mengejar dunia itu kan ga pernah bikin puas. tetapi jika bekerja untuk urusan dunia dan diniati karena Allah meskipun lelah dan hasilnya tidak memuaskan kita tetap bersyukur atas nikmat bekerja dan insya Allah dapat pahala yang mengalir yang bikin hati kita lapang dan penuh syukur. Mamah Dedeh mode on hahaha. 

Ada satu hadist popular tentang pertemanan  karena Allah ini yang jadi penghibur buat saya. Yakni tentang tujuh golongan yang akan mendapat naungan Allah kelak di hari kiamat.

"Ada tujuh orang yang akan Allah naungi di Naungan-Nya pada Hari ketika tidak ada naungan kecuali Naungan-Nya; seorang pemimpin yang adil, seorang pemuda yang tumbuh dalam beribadah kepada Allah Yang Maha Kuasa dan Agung, seorang pria yang hatinya melekat pada masjid, dua orang yang saling mencintai karena Allah bertemu karena Allah dan berpisah karena Allah, seseorang yang diajak berzina oleh wanita cantik dan berposisi tinggi tetapi dia menolak dan mengatakan: 'Saya takut kepada Allah', seseorang yang memberi amal dan menyembunyikannya, hingga tangan kirinya pun tidak tahu apa yang diberikan tangan kanannya dalam amal; dan seseorang yang berzikir kepada Allah dalam kesendirian hingga meneteskan air mata."

Saya akui saya sendiri bukan orang yang bias menyenangkan semua orang. Tetapi selalu berusaha mendasari perbuatan dengan ilmu dan berusaha taat atas perintah Allah. Dan untuk teman karena Allah ini tentu saja saya juga tahu betul bahwa orang tersebut juga mendasarinya karena Allah. Segala sesuatu yang didasari karena ketaatan kepada Allah itu sungguh tidak akan pernah mengecewakan.

People came people go. Tetapi ketaatan kita kepada Allah selalu mengantarkan kita kepada teman sejati insya Allah. Saya bersyukur memiliki teman-teman yang didasari karena ketaatan kepada Allah ini. Dan berusaha betul agar selalu menjaga ketaatan kepada Allah agar para shahabat sejati ini tidak ‘pergi’ meninggalkan saya.

Selalu saya bilang ke anak-anak, whatever happened, please choose kindness. Begitu juga dalam urusan berteman. Saya bersyukur dikelilingi teman-teman hebat luar biasa. berhati lapang dan penuh ketaatan. Alhamdulillah.

Tidak ada komentar

Terima kasih untuk kunjungannya. Semoga bermanfaat. Harap meninggalkan komentar yang positif ya. Kata-kata yang baik menjadi ladang sedekah untuk kita semua.