Mengatasi Biang Keringat Pada Bayi Dengan Mama's Choice Rash Cream

-


Beberapa permasalahan paling sering muncul pada kulit bayi adalah biang keringat dan ruam popok. Kayaknya hamper semua bayi deh pernah mengalami. Miqdad pernah parah banget kena biang keringat hampir semingguan. Tadinya ngikutin kata orangtua zaman dulu. Dibalurkan tepung kanji. Lah malah tambah parah. Dudul juga sih ini emaknya asal aja ngobatin anak. Kapok deh sejak itu.


Sebenarnya cara mengatasi biang keringat pada bayi itu bisa dicegah dengan menjaga kebersihan dan usahakan kulit bayi selalu kering. Terutama pemilihan baju yang bahannya lembut dan menyerap keringat. Tetapi kadang kita sebagai ibu bias juga kelewatan pengamatan terhadap anak. Telat mengganti bajunya yang basah karena keringat bisa menyebabkan biang keringat. Bayi menjadi rewel dan kadang menolak makan. Begitu juga saat terkena ruam popok. Tidak hanya karena telat mengganti popoknya tetapi juga karena kulit bayi masih sensitif terhadap bahan popok yang akhirnya terkena ruam popok. Tak hanya itu ruam popok juga mudah menghinggapi bayi-bayi dengan berat badan besar. Sehingga lipatan-lipatan sendinya bergesekan yang menyebabkan lembab dan menjadi tempat yang nyaman untuk bakteri pathogen berkembang biak.






Di pasaran ada beberapa pilihan salep biang keringat bayi. Salah satunya Baby Rash Cream Mama’s Choice. Mama’s Choice sendiri salah satu brand khusus produk ibu dan anak yang konsisten untuk menghasilkan produk skincare ibu dan anak yang halal, alami, bebas toksin dan aman digunakan. Baby Rash cream Mama’s Choice ini termasuk bagian dari produk Baby series. Terinspirasi dari tempat teraman bagi bayi, yakni pelukan seorang mama. Mama’s Choice memastikan bahwa semua formula dalam rangkaian Baby series ini telah melalui penelitian ilmiah dan sains oleh para ahli. Menghairkan produk bayi yang benar-benar aman layaknya pelukan mama yang berkontak langsung dengan kulit bayi.

‘Aman’ di sini tidak hanya lolos BPOM namun juga memilih bahan terbaik serta mengemilinasi bahan toksin berbahaya untuk perkembangan bayi dan kesehatan diri.

Bahan Aktif

Baby Rash Cream Mama’s Choice menggunakan bahan terpilih dan aman bagi bayi. Menggunakan ekstrak Centellla asiatica yang dikenal sebagai salah satu herbs terbaik untuk kebaikan kulit. Pegagan dikenal mampu merawat ruam dan kemerahan pada kulit sensitif bayi. Dan juga Rosemary sebagai salah satu bahan alami yang mampu melindungi kulit dari iritasi ringan. Selain itu ada ekstrak almond yang dikenal mampu menutrisi dan melembabkan kulit kering. Selain itu Baby Rash Cream Mama’s Choice juga dilengkapi ekstrak green tea, Licorice, Chamomile, Japanese Knotweed dan Skullcap. Semua bahan ini dikenal mampu menutrisi lapisan pelindung kulit untuk menjaga kulit dari ruam dan iritasi ringan pada kulit sensitif bayi.

Halal

Selain itu Baby Rash Cream mama’s Choice bebas alcohol. Hypoallergenic dan teruji secara Dermatologis mampu menjaga kulit sensitive bayi dari ruam kulit dan iritasi ringan. Produk ini juga telah tercatat di badan sertifikasi halal MUI. Buat saya label halal pada suatu produk itu menjadi pilihan utama. Oia Baby rash Cream ini juga tanpa parfum, bebas paraben dan tanpa mineral oil.

Mengatasi Ruam Pada Kulit




Selain untuk berbagai ruam seperti biang keringat dan ruam popok bias juga untuk mengatasi ruam susu dan beberapa gejala iritasi kulit ringan lainnya. Teksturnya yang ringan, tidak lengket dan cepat menyerap membuat bayi merasa nyaman.

Kemasannya sangat handly, berbentuk tube anti tumpah (bukan jar) sehingga tetap steril setelah diambil isinya.

Buat saya salep biangkeringat juga harus diikuti dengan menjaga kebiasaan baik dalam menjaga kebersihan bayi.

1.     Rajin mengganti popok dan membersihkan kulit bayi. Terutama setiap bayi selesai BAK dan BAB.

2.     Pilih bahan pakaian bayi yang lembut dan mudah menyerap keringat.  Pakaian bayi sebaiknya tidak terlalu ketat.

3.     Hindari menggunakan produk baby bodycare yang mengandung alcohol. Karena alcohol bersifat mengeringkan kulit bayi.

4.     Oleskan Mama’s Choice Rash Cream pada area kulit yang rentan terkena ruam popok. Seperti bagian bokong bayi dan bagian lipatan sendi.

 

Penggunaan Rash cream Mama’s Choice cukup dioleskan secara tipis dan merata. Sebaiknya sih sesekali angin-anginkan sebentar bagian yang terkena ruam tanpa ditutupi pakaian.

Buat para mama produk Rash Cream ini sebaiknya menjadi salah satu bodycare untuk bayi yang sebaiknya ada di rumah. Dengan khasiat yang sangat bagus untuk merawat kulit bayi dan harganya juga sangat terjangkau. Oia ada voucher khusus nih buat para mama. Para mama bisa berbelanja produk Mama's Choice Rash Cream dengan gratis onkir di http://bit.ly/2N5tqPK 

10 komentar

  1. Anakku waktu kecil nggak biang keringat mbak, Cuma dulu anakku gemuk waktu bayinya, jadi lipatannya suka lecet. Makanya kalau ada Mama's Choice Rash Cream bisa buat solusi hal ini ya. Mumpung promo hehe

    BalasHapus
  2. Sedih banget kalo lihat si kecil kena biang keringat. Nggak tega lihat bintik merah dimana mana dan anak jadi rewel. Untungnya ada Rash Cream Mama’s Choice, biang keringat dan iritasi kulit bisa segera diatasi

    BalasHapus
  3. bagus banget ini, brrti cocok utk segala umur ya mbak? buat anakku cowo 8thn masih cocoklah ya gunakan mamas choice rash cream ini

    BalasHapus
  4. ada si ganteeeng Miqdad! Anak - anakku juga di Indonesia keringetaaan muluuu mak Irul dan jadinya sering gatel or rash. Bagus ya cream yang satu ini

    BalasHapus
  5. anakku udah 8 tahun tapi samapai sekarang masih aku pakein rash cream,s oalnya dia gampang keringetan, ngeri jadi ruam

    BalasHapus
  6. Terima kasih sharing infonya, mba.. Bisa kutetuskan ke kakak shg ponakan gak diganggu biang ketingat lagi nih..

    BalasHapus
  7. Putra saya udah besar, bukan balita lagi. Tapi masih saj suka ada ruam kalau pakai celana panjangnya. Padahal kalau ngaji kan emang pakaiannya bahan dan model itu. Ga bebas. Adanya produk Mama's Choice bikin tenang karena bisa mengatasinya

    BalasHapus
  8. Iya Mak, ternyata menjaga kebersihan pada bayik saja suka kecolongan ya, padahal perasaan udah maksimal, tapi baju basah kena keringet ada aja. Semoga adanya Rash Cream ini bisa mengatasi ruam popok dan mengurangi kekhawatiran mama.

    BalasHapus
  9. Biang keringat sama ruam popok tuh bikin anak ga nyaman dan malah jadinya rewel ya. Makanya harus sedia rash cream biar meredakan itu semua.

    BalasHapus
  10. Aku pikir yang namanya Mama's Choice hanya untuk bayi.
    Ternyata bisa diandalkan juga untuk anak-anak terutama yang memiliki kulit sensitif.
    Mama's Choice pilihan terbaik keluarga.

    BalasHapus

Terima kasih untuk kunjungannya. Semoga bermanfaat. Harap meninggalkan komentar yang positif ya. Kata-kata yang baik menjadi ladang sedekah untuk kita semua.